Kepolisian Resor Mimika Papua berhasil meringkus pelaku kekerasan terhadap seorang anak di Timika yang videonya sempat viral di media sosial, Jumat (2/11/2018).
Kelima orang ini diamankan di rumah mereka masing-masing di Kompleks Irigasi, Jumat sore sekitar pukul 17.00 WIT. Menurut Fernando, pasca viralnya video tersebut, pihaknya kemudian bergerak cepat untuk mencari keberadaan korban, termasuk pelaku yang ada dalam video tersebut.
Dari keterangan pelaku, LB sudah beberapa kali masuk ke dalam pekarangan rumah tersebut. Namun, pada Kamis sore itu LB kedapatan sedang memegang ayam dan sudah memasukkan ke dalam bajunya.
Meski demikian, AKBP Fernando Sanches menyayangkan tindakan kekerasan yang dilakukan pelaku. Sebab, semestinya anak seusia itu harus dibina dan bukan mendapat tindakan kekerasan.
Dia memastikan, kasus ini akan tetap diproses sesuai dengan hukum yang berlaku di negara ini. "Boleh dia salah, tetapi kita tidak seharusnya melakukan penganiayaan, kita lebih salah lagi kalau begitu,"
Source / artikel lebih lengkap silahkan baca disini: https://regional.kompas.com/read/2018/11/02/20152381/polisi-ringkus-pelaku-kekerasan-anak-di-timika-yang-videonya-viral.
Loading...
0 komentar:
Posting Komentar